MATA LELAKI - Kopi adalah minuman hasil seduhan biji kopi, yang sudah diolah dan dihaluskan. Ada 4 jenis utama kopi yang beredar secara umum, antara lain yaitu arabika, robusta, liberica, dan excelsa. Setiap rasa pada jenis jenis tersebut memiliki rasa khas yang berbeda, ada yang pahit dan sedikit asam.
Tapi tahukah kalian manfaat kopi selain membantu untuk meningkatkan fokus, kopi juga memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan kulit? Itulah mengapa kopi banyak digunakan untuk masker wajah untuk meningkatkan kesehatan kulit.
Source : Pexels.com
Kopi ternyata bisa mengurangi selulit pada kulit. Jika kalian memiliki masalah dengan selulit, kalian bisa mencoba masker kopi yang digunakan sebagai scrub. Karena kopi memiliki kandungan kafein yang akan bekerja memperluas pembuluh darah pada bagian dalam kulit, sehingga peredaran darah akan meningkat secara menyeluruh dan mengurangi timbulnya selulit.
Mengaplikasikan kopi langsung ke kulit wajah juga bisa mencegah penuaan. Masker kopi akan membantu mengurangi masalah pada kulit wajah, seperti timbulnya bintik coklat karena paparan matahari, mengangkat sel kulit mati, dan garis-garis halus di wajah. Kalian bisa menggunakannya rutin setelah beraktivitas di luar rumah, sehingga masker akan bekerja secara maksimal untuk menurunkan stres pada kulit wajah.
Source : Pexels.com
Masker kopi juga berguna untuk mengatasi masalah jerawat pada wajah jika digunakan secara rutin. Kalian bisa menggabungkannya dengan perawatan kulit lainnya, karena asam klorogenat pada kopi mempunyai sifat antibakteri dan inflamasi. Kandungan kafein pada kopi juga dipercaya mampu membantu menghilangkan kantung mata yang sangat membandel.
Source: pixabay.com
Itulah tadi beberapa manfaat masker kopi pada kesehatan kulit. Kalian bisa mencobanya, mulai dari menjadikannya masker ataupun scrub. Untuk kalian yang memilih untuk menjadikannya sebagai scrub, tidak perlu menggosokkan terlalu keras, karena itu justru akan menyebabkan iritasi kulit, perih, dan kemerahan. Dan jika kalian memiliki kulit yang sensitif, sebaiknya berhati-hati dengan bubuk kopi, karena bisa jadi akan terjadi iritasi pada kulit.