MATA LELAKI - Bicara soal olahraga, tak bisa dipungkiri jika olahraga yang populer di Indonesia antara lain adalah sepak bola, atau badminton. Padahal, ada cabang olahraga lain di Indonesia dengan penggemar yang tidak sedikit. Salah satunya adalah balap rally.
Memang jika dilihat dari luarnya, penggemar olahraga balap ini memang seperti tenggelam di antara penggemar olahraga lain. Namun pada kenyataannya, olahraga rally ini memiliki penggemarnya sendiri dan terbilang bisa menyaingi penggemar olahraga populer lainnya di Indonesia.
Sama seperti olahraga lain, yang memiliki beberapa nama terkenal, tentunya balap rally ini memiliki satu nama yang cukup diperhitungkan. Beliau adalah Eddy W.S, yang kini tergabung dalam SIDS Rally Team. Sebagai pembalap rally, Eddy W.S sudah memiliki jam terbang cukup tinggi, hingga pernah beberapa kali memenangkan kejuaraan nasional di olahraga balap rally.
Terkait sepak terjang Eddy W.S dalam dunia rally, MataLelaki pun berkesempatan mewawancara beliau. Eddy W.S menerangkan bahwa beliau sudah terjun ke dalam dunia balap rally sejak tahun 1992, dengan bergabung ke tim Suzuki Indonesia. Sebelum terjun ke rally, memang beliau sudah lebih dulu memiliki pengalaman balap slalom, sehingga begitu terjun ke dunia rally, beliau sudah memiliki skill dan tinggal menyesuaikan.
Wawancara MataLelaki dengan Eddy W.S dan Sajid
Bersama dengan mobil SX4 yang digunakannya, Eddy W.S selama berkarier di dunia rally sudah berhasil memenangkan juara sebanyak 7 kali, yang terdiri dari 6 kali juara speed rally, dan 1 kali juara sprint rally.
Yang unik, dari pengalamannya memenangkan kejuaraan nasional itu, Eddy W.S menyebutkan bahwa timnya selalu memenangkan juara dalam kondisi cuaca hujan. Normalnya, cuaca hujan justru menghambat pembalap rally untuk bisa mencapai juara, namun Eddy W.S malah sebaliknya. Tak heran, jika beliau dijuluki sebagai Rain Master, atau Pawang Hujan.
Tentunya, keberhasilan dalam menjuarai berbagai kejurnas itu tak dicapai sendiri, melainkan berkat bantuan dari sang navigator juga. Dalam mengendarai mobil rally milik beliau, Eddy W.S dibantu oleh sang navigator muda bernama Sajid. Dalam wawancara bersama MataLelaki, Sajid sendiri baru menjadi navigator selama kurang lebih satu tahun, menggantikan navigator sebelumnya, yaitu Syariful Adil.
SIDS Rally Team bersama dengan tim MataLelaki
Meski masih baru dan masih sedikit pengalamannya, terbukti Sajid memiliki skill yang mumpuni hingga dipercaya Eddy W.S untuk menjadi navigator selama balap rally berlangsung. Bukan tak mungkin jika nantinya di masa depan Sajid juga bisa menjadi navigator handal.
Ada manis, tentu ada pula pahitnya. Eddy W.S mengungkapkan salah satu pengalaman tak mengenakkan selama menjadi pembalap rally. Suatu ketika, beliau pernah mengantuk saat sedang balap mobil, dan ini mengakibatkan kecelakaan dan membuat mobilnya terguling sampai 3 kali.
Rupanya, penyebabnya mengantuk adalah karena sebelum balap beliau mengonsumsi minuman bergula. Bagi para driver, mengonsumsi gula, apalagi jika berlebih, dapat mengakibatkan kantuk, dan ini tentu bahaya, baik bagi diri sendiri mau pun orang lain.
Sebagai penutup, Eddy W.S berpesan kepada para pembalap rally baru, untuk terus melakukan banyak latihan di simulator, sebelum berlatih di lintasan asli. Menurut Eddy W.S, skill dalam balap rally kebanyakan didapat saat berlatih di simulator, dan kemudian dipertajam di lintasan asli.
Sukses terus untuk Eddy W.S dan SIDS Rally Team.