Thursday Jul 04, 2024 02:31
Featured

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran Kolektor

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran Kolektor

MATA LELAKI - Kepopuleran motor 2 tak memang tidak lekang oleh waktu. Tarikan dan ciri khas suara dari motor tersebut membuat motor 2 tak ini tetap eksis sampai saat ini. Walaupun motor-motor 2 tak sudah tidak lagi diproduksi, tapi harga dari motor 2 tak terus meningkat bahkan melebihi harga aslinya. Berikut adalah beberapa motor 2 tak yang keren dan jadi incaran kolektor.

1. Yamaha RX-King

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran KolektorSource: idntimes.com

Motor ini dikenal dengan sebutan "motor jambret" karena performanya yang kencang hingga banyak disalahgunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab untuk melancarkan aksi jahatnya. Motor ini dibekali mesin 150cc dengan desain yang simpel, membuat motor ini masih menjadi incaran walaupun sudah bekas.

2. Kawasaki Ninja 150 RR

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran KolektorSource: indonesia-motorcycle.blogspot.com

Motor dengan fitur SuperKIPS-nya ini sangat populer dan menjadi incaran para kolektor karena harganya yang melambung tinggi sejak disuntik mati beberapa tahun lalu. Kawasaki Ninja 150 RR ini menjadi motor terlaris Kawasaki di Indonesia. Meski permintaannya banyak tetapi Kawasaki Motor Indonesia memutuskan untuk memberhentikan produksi motor yang satu ini.

3. Honda NSR250R

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran KolektorSource: bonhams.com

Motor ini dibekali mesin 249 cc berpendingin cairan 90 derajat V-twin dengan desain yang sporty dan bentuk full fairing seperti motor balap. Di Jepang dan beberapa negara Asia lainnya penjualan Honda NSR250R sangat laris. Kini motor ini menjadi koleksi pencinta motor dan diketahui harga bekas dari motor tersebut bisa mencapai ratusan juta rupiah.

4. Yamaha TZM 150

Deretan Motor 2 Tak Keren, Jadi Incaran KolektorSource: otomotif.kompas.com

Yamaha TZM 150 dipasarkan di Indonesia oleh PT Yamaha Motor Kencana Indonesia pada pertengahan tahun 1990an. Karena penjualan motor ini terbilang sangat singkat di tanah air, motor Yamaha TZM 150 ini menjadi salah satu yang paling banyak diincar para kolektor. Jumlah motor ini di Indonesia hanya 300 unit saja, yang kehadirannya terhentikan oleh kisruhnya situasi ekonomi dan politik yang melanda Indonesia tahun 1998.

Itulah deretan motor 2 tak yang masih menjadi incaran banyak kolektor. Apakah kalian memiliki salah satu dari motor-motor di atas?

You may also like

Leave a comment