MATA LELAKI - Sasikirana Zahrani Asmara adalah seorang putri dari Anjasmara. Akan tetapi, dirinya yang terkenal sebagai anak artis tak membuatnya lantas berpangku tangan begitu saja. Bahkan ia dikenal sebagai anak berprestasi yang cukup mandiri. Penasaran dengan sosok Sasikirana? Berikut ini penjelasannya.
Inilah Sosok Sasikirana Zahrani

Gadis cantik yang kerap disapa Sasi ini meskipun menyandang status sebagai anak artis, namun hal itu tak membuatnya berleha-leha. Bahkan dirinya mampu menunjukkan kepada publik jika ia adalah anak berbakat dan berprestasi.
Hal itu ia buktikan dengan mampu menyabet beberapa kejuaran nasional hingga internasional. Berbeda dengan kedua orangtuanya yang lebih aktif di bidang seni, Sasi justru lebih pandai dan berbakat dalam hal olahraga.

Bahkan beberapa penghargaan yang telah berhasil ia peroleh adalah medali emas dalam kejuaraan Hong Kong pada tahun 2017. Kemenangan tersebut ia peroleh atas kemampuannya dalam bermain ice skating.
Setahun setelahnya, tepatnya pada tahun 2018 ia bahkan sampai memperoleh gelar sebagai “Miss Popular Skate Bangkok”. Tentu hal tersebut menjadi kebanggan tersendiri bagi kedua orangtuanya. Terlebih mereka memberikan dukungan penuh dan tak melarang Sasi melakukan apa yang ia sukai.
Potret Sasikirana Zahrani

Terkenal sebagai pemain ice skating profesional, tentu Sasi juga kerap membagikan momen permainannya tersebut di sosial media. Bahkan gadis remaja kelahiran 20 November 2003 ini sudah memiliki banyak penggemar lantaran kemampuannya tersebut.
Di sisi lain, Sasi adalah gadis yang telah beranjak remaja jadi tak heran jika semakin hari dirinya makin menunjukkan eksistensi. Bahkan penampilannya juga tak kalah menawan dengan artis lain.

Berdasarkan berbagai unggahannya di sosial media, Sasi diketahui memang aktif mengikuti berbagai event perlombaan ice skating internasioanal. Di antaranya adalah Malaysia, Hong Kong, hingga Thailand. Bahkan dalam beberapa potretnya tersebut Sasi terlihat sangat luwes hingga membuat penonton kagum.

Itulah sosok Sasikirana Zahrani. Menarik ya? Masih kecil tapi sudah mampu memperoleh banyak prestasi. Terbukti dari dirinya meskipun menyandang status anak artis, namun bukan berarti ia harus terjun di dunia entertainment juga.